STMI

Artikel Jurnal

    Judul: RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PEMBELIAN SPARE PART MESIN STAMPING MENGGUNAKAN CODEIGNITER 3.1.4 DAN MYSQL 5.6.20 DENGAN FITUR BOT PADA APLIKASI PESAN TELEGRAM DI PT NUSA INDAH JAYA UTAMA
    Penulis: Noveriza Yuliasari, 2Rusdiansyah
    Jurnal/Volume: Jurnal Teknologi dan Manajemen Volume 16 No 2 Agustus 2018
    Abstrak:

    PT Nusa Indah Jaya Utama merupakan sebuah industri manufaktur yang bergerak dibidang otomotif dengan melakukan produksi komponen-komponen otomotif baik roda dua maupun roda empat, PT Nusa Indah Jaya Utama menggunakan beberapa mesin stamping dengan kapasitas tekanan berbeda-beda. Divisi purchasing bertanggung jawab terhadap segala pembelian yang dilakukan perusahaan. Kegiatan pembelian spare part mesin stamping dilakukan secara manual dengan nota pembelian lalu proses pemesanan barang dilakukan melalui telepon tanpa menggunakan dokumen purchase order, proses validasi atau penyetujuan dilakukan secara manual yang dapat menghambat proses tersebut jika manajer tidak berada ditempat, perusahaan juga tidak memiliki data spare part dan data supplier yang dibutuhkan dalam melakukan proses pembelian. Sistem informasi pembelian spare part mesin stamping ditujukan untuk membantu proses pembelian sehingga dapat terintegrasi antar bagian serta penyimpanan dokumen secara terkomputerisasi yang dapat memudahkan proses pengelolaan informasi. Pengembangan sistem yang dilakukan adalah menggunakan metode waterfall. Pemodelan sistem menggunakan Unified Modelling Language (UML). Pemodelan data menggunakan Entity Relationship Diagram (ERD), Conceptual Data Model (CDM), dan kamus data. Perancangan sistem menggunakan Windows Navigation Diagram (WND) dan antarmuka pengguna. Pengujian sistem menggunakan Functional Testing. Pembuatan aplikasi menggunakan CodeIgniter 3.1.4 sebagai framework PHP dan MySQL 5.6.20 sebagai database. Pembuatan fitur tambahan bot pada aplikasi pesan Telegram menggunakan PHP 5.5.15 sebagai bahasa pemrograman engine bot. Aplikasi sistem informasi pembelian spare part mesin stamping memiliki database dan menyediakan fungsi pengelolaan data dan penyimpanan dokumen serta proses validasi atau penyetujuan permintaan pembelian secara mobile melalui aplikasi pesan Telegram. Masih terdapat banyak ruang untuk pengembangan aplikasi sistem informasi pembelian spare part mesin stamping ini antara lain membuat fitur pembayaran kepada supplier dan membuat fitur pemilihan supplier, serta pengembangan integrasi antara aplikasi pesan Telegram dan aplikasi sistem informasi pembelian spare part mesin stamping, agar dapat dilakukan pengolahan data melalui aplikasi pesan Telegram

    Kata Kunci: sistem informasi, pembelian spare part mesin stamping, bot Telegram
    Isi: